Tata Letak Layar Utama Dikunci Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya Semua Hp

Beberapa pengguna mengalami kendala yang mana ketika akan menggeser aplikasi itu muncul pemberitahuan di layar yakni tata letak layar utama dikunci. Nah tentu hal ini cukup membingungkan bukan dimana seharusnya tentu memindahkan atau geser aplikasi adalah sebuah hal yang mudah untuk dilakukan.

tata letak layar utama dikunci

Layar utama adalah jendela pertama yang dilihat oleh pengguna. Inilah yang membuat tata letak layar utama menjadi titik fokus yang tak terhindarkan.

Dengan tata letak yang baik, pengguna dapat dengan cepat mengakses informasi penting, menjalankan aplikasi favorit, dan bahkan meningkatkan produktivitas pengguna.

Nah dengan mengatur tata letak yang baik sesuai preferensi maka akan memudahkan kalian tiap kali akan mengakses aplikasi dengan cepat.

Misalnya di layar utama muncul semua aplikasi yang mempermudah aksesn dengan cepat seperti aplikasi media sosial dan sebagainya.

Namun masalahnya beberapa pengguna ketika akan mengatur tata letak itu muncul notif bahwa tata letak layar itu terkunci sehingga kalian tidak bisa memindahkan atau mengatur tatak letak aplikasi yang ada.

Nah bagi kalian yang tengah mengalami hal tersebut pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai penyebab tata letak layar utama dikunci dan cara untuk mengatasinya.

Daftar Isi

Kenapa ada tulisan tata letak layar utama dikunci?

Nah yang pertama kita akan membahas mengenai penyebab hal tersebut, perlu kalian ketahui penyebab munculnya tulisan tata letak layar utama dikunci adalah karena fitur kunci tata letak itu aktif.

Penyebab aktifnya sendiri memang beragam mulai dari settingan bawaan pengguna sebelumnya sampai tak sengaja mengaktifkanya sehingga mengakibatkan hal ini.

Ketika fitur ini aktif maka kalian tidak bisa mengubah tampilan tata letak di layar utama sama sekali sebelum kalian mematikan fiturnya.

Simak juga: Penyebab Layar Hp Berkedip Kedip Serta Solusinya Terbaik dan Ampuh

Cara Mengatasi Tata Letak Layar Utama Dikunci

Setelah mengetahui apa penyebab tata letak layar utama dikunci, berikut ini adalah cara yang bisa kalian lakukan untuk menonakifkan fitur tersebut.

Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan yakni bisa melalui layar utama langsung dan bisa juga melalui pengaturan berikut langkah-langkahnya:

Melalui Layar Utama Hp

Yang pertama untuk mengatasi tata letak layar utama dikunci kalian bisa melalui layar utama hp kalian, ini merupakan metode paling mudah dan cepat untuk dilakukan berikut caranya:

  • Buka hp kalian dan silahkan tekan dan tahan area kosong di beranda hp kalian.
  • Maka akan muncul beberapa opsi seperti widget dan sebagainya, kalian pilih menu Setelan.
  • Nah akan muncul berbagai menu disitu, silahkan nonaktifkan opsi bernama Kunci sususan layar utama.
  • Maka setelah fiturnya dinonaktifkan sekarang kalian sudah bisa mengubah tata letak layar utama.

Simak juga: Cara Menampilkan Lokasi Di Layar Hp Untuk Semua Tipe

Melalui Pengaturan Hp

Kemudian cara mengatasi tata letak layar utama dikunci lainya adalah bisa melalui pengaturan dari hp masing-masing. Cara ini juga mudah untuk diterapkan berikut diantaranya:

  • Pertama silahkan kalian buka aplikasi pengaturan di hp masing-masing.
  • Kemudian setelah terbuka silahkan cari opsi menu bernama Layar utama.
  • Lanjut silahkan kalian matikan opsi bernama Kunci susunan layar utama.
  • Maka sekarang kalian sudah bisa mengubah tata letak layar utama.

Nah cara diatas saya terapkan menggunakan hp xiaomi bagi kalian yang mungkin menggunakan hp dengan seri lain juga caranya hampir mirip tinggal menyesuaikan saja sih.

Simak juga: 4 Penyebab Layar Sentuh Tidak Berfungsi Sama Sekali Wajib Kalian Tahu

Saran untuk yang paling mudah gunakan cara yang pertama itu hampir kebanyakan hp caranya sama kalau yang untuk pengaturan kadang beda hp beda letak menu.

Demikian informasi mengenai tata letak layar utama dikunci beserta penyebab dan cara mengatasinya yang bisa kalian terapkan, semoga bisa bermanfaat, terima kasih.

Share

Leave a Comment